0 0
Read Time:5 Minute, 28 Second

Cool Dual. Smartphone sudah jadi bagian gaya hidup kaum urban. Fungsinya pun bukan lagi hanya semata-mata alat komunikasi nirkabel. Namun juga makin banyak fungsi yang dikembangkan sejurus dengan kebutuhan manusia.

Fotografi menggunakan smartphone belakangan memang tengah digandrungi banyak orang. Selain alasan praktis karena cukup membawa alat yang berukuran kecil dan ringan, kini foto menggunakan smartphone juga makin disuka, karena perangkat keras smartphone yang memiliki kehandalan layaknya kamera foto SLR atau DSLR harganya makin terjangkau.

Suasana Meet up di rooftop Hotel Kosenda, Jakarta (foto dok ArenaLTE)

Dan yang teranyar di pasaran adalah produk milik Coolpad yang bernama Coolpad Cool Dual. Kebetulan ArenaLTE.com dan Coolpad menggelar Community Meet Up bareng Coolpad, di Awan Lounge Hotel Kosenda, Jakarta. Saya langsung daftar karena tak mau ketinggalan momen bersentuhan langsung dengan si kembar Cool Dual.

Kim Chen, Country Manager Coolpad Indonesia (foto dok ArenaLTE)

Sebelumnya sempat dapat bocoran kalau smartphone yang bakal dieksplorasi punya banyak kelebihan yang tak dimiliki kamera phone lainnya.

Acara Community meet up sendiri berjalan seru. mengusung konsep open air di rooftop hotel menjadikan meet up kali ini berbeda. Iman Aulia, Chief Editor Aren LTE mengatakan, community meet up yang sudah beberapa kali digelar pihaknya ini merupakan ajang para Blogger dan jurnalis merasakan langsung performa produk smartphone terbaru.

“Bagi vendor ajang ini sekaligus menjadi cara mendekatkan produk dengan pengguna potensial sekaligus memperoleh masukan terkait produk yang diperkenalkan kepada publik,” ujar Iman Aulia.

Iman Aulia (Arena LTE) dan Kim Chen (Coolpad Indonesia) (foto dok ArenaLTE)

Di bagian lain Kim Chen, Country Manager Coolpad Indonesia.mengatakan, Coolpad Cool Dual merupakan smartphone terbaru yang handal dan berbeda dari smartphone jenis lainnya. Cool Dual memiliki teknologi dual kamera yang belum ada pada smartphone sejenis.

“Kamera Cool Dual punya dua kamera depan yang bisa menghasilkan dua jenis pewarnaan berbeda. Satu RGB yang berwarna dan satu lainnya menghasilkan monokrom atau hitam putih,” tambah Kim Chen.

Dengan kelebihan tersebut, Kim berharap dual kamera Cool Dual akan membawa para penggunanya ke arah smart framing dan memberikan kualitas gambar terbaik.

Warna dan Monokrom Sama-sama Keren

Kelar presentasi produk, sesi experience menjadi sesi yang dinanti semua peserta. Saya yang penasaran langsung menyambar kesempatan menjajal Coolpad Cool Dual. Secara tampilan OK, impresi pertama yang melihat langsung sepakat tongkrongannya mewah.

Cool Dual Dalam Genggaman (foto coolpad.com)

Kesan luxury juga terlihat dari pemilihan bahan smartphonenya. Dimensinya tipis, ukurannya pas di tangan orang Indonesia yang tak seberapa besar. Enak digenggaman.

Yang unik, smartphone ini memiliki kamera ganda sebagai kamera utama di bagian belakang yang mempunyai fungsi berbeda. Dua kamera belakang ini berkekuatan masing-masing 13 MP. Sementara kamera depan 8 MP. Sekilas dual kamera belakang ini tampak sama. Namun masing-masing memiliki fungsi berlainan. Satu kamera RGB menghasilkan gambar dengan warna. Sementara satu kamera lagi untuk menghasilkan gambar hitam putih atau monokrom.

Dalam kesempatan ini peserta diajak menjajal kehandalan kamera Cool Dual dengan diberikan kesempatan memotret dua tema berbeda. Pertama, memotret makanan dan minuman, masing-masing chicken wings, spring rolls,  jus orange serta jus buah naga,

Memotret makanan berbeda dengan memotret obyek lainnya. Karena yang dibutuhkan selain framing yang menarik adalah ketajaman gambar, sehingga detil makanan jelas terlihat oleh penikmat foto.

Dan inilah hasil beberapa foto makanan versi saya. Untuk hasil warna cukup tajam dan warna yang dihasilkannya natural. Pemotretan sendiri hanya mengandalkan cahaya sore di rooftop tanpa adanya bantuan cahaya buatan.

Nah yang keren adalah hasil foto menggunakan SLR Mode. Saya bisa mengeksplor beberapa fiturnya sehingga menciptakan hasil foto dengan bokeh (latar belakang blur) yang cukup baik.

Spice Wings Looks Yummy (foto dokpri)

Untuk hasil bokeh terbaik kita bisa memilih mana latar yang akan diberi kesan bokeh, dan bagian mana obyek benda yang akan tampak lebih detil.

Kesempatan kedua adalah memotret model. Saat memotret model saya juga berkesempatan menggunakan mode monokrom. Hasilnya punya kesan berbeda dari yang berwarna. Lensa monokrom membantu lensa RGB dalam penangkapan detil gambar sembari menyerap lebih banyak cahaya ketika kondisi minim cahaya.

Mode monokrom ini sepertinya bakal banyak saya eksplore jika suatu saat punya smartphone jenis ini. Sehingga saya tak perlu melakukan pengeditan di aplikasi foto untuk menghasilkan foto monokrom yang cantik.

Nah, gimana dengan kamera depan yang biasa digunakan untuk selfie? Kamera selfie beresolusi 8MP dengan arsitektur PureCel pixel f/2.2 mampu mereproduksi foto selfie yang terang dan mendetil. Saya sempat mencoba berselfie dengan kamera depannya, dan hasilnya tajam.

Ohya, untuk selfie ada banyak pilihan untuk membuat tampilan hasilnya lebih personal. Mainkan saja aplikasi kamera bawaan yang ditanamkan di Cool Dual. Atau bisa langsung menghasilkan foto dalam format GIF. Coolpad juga menambah fitur pemrosesan foto selfie tiga dimensi, sehingga foto selfie terlihat lebih alami.

Cool Dual Sabet Most Valuable Smartphone

Oh ya untuk daleman Cool Dual diperkuat dengan prosesor Snapdragon 652 1.8GHz Octa-core serta Adreno 510 dan RAM 3G untuk memastikan pengguna tidak mengalami lag saat menjalankan aplikasi standar dan games. Sistem operasinya sudah menggunakan yang paling gres, Android Marshmallow.

Tampilan antarmuka EUI menjadi semakin menarik dengan tombol kapasitif di sisi kiri bawah yang bisa langsung membuka menu cepat. Menggeser dari atas ke bawah pada layar beranda hanya akan membuka notifikasi, bukannya membuka menu cepat seperti pada umumnya.

Kabar baiknya, Cool Dual punya baterai berkapasitas gede 4000mAh, sehingga pengguna tidak perlu bolak-balik nge-charge baterainya. Waktu standby baterai bisa sampai 300 jam dapat digunakan untuk nge-games sampai 24 jam, nonton film hingga 40 jam, dan mendengarkan musik selama 120 jam. Bukan main baterainya.

Selain itu, Cool Dual juga dapat berfungsi sebagai power bank yang dapat menyelamatkan “hidup” ponsel lainnya. Terus terang  fitur ini ‘gue banget’ , sangat dibutuhkan blogger seperti saya yang mobile dari satu event ke event lain. Dan pastinya enak dibawa traveling. Jadi, buat yang hobi traveling seperti saya jangan takut kehabisan baterai saat sedang ngetrip.

Dengan segala kelebihan yang saya paparkan tadi, smartphone canggih ini dibanderol seharga Rp 3,2 juta saja. Kabar baik lainnya adalah pada pertengahan Mei 2017 Cool Dual dinobatkan sebagai Most Valuable Smartphone oleh Selular Award 2017. Sepengetahuan saya award ini biasanya diraih oleh brand yang sudah mapan dan punya catatan panjang di dunia smartphone. Tampilnya Coolpad menyabet penghargaan ini semoga menjadi modal besar bagi Coolpad untuk kiprahnya di tanah air.  Selamat untuk Cool Dual atas pencapaian ini. 

 

About Post Author

syaifuddin sayuti

Ex jurnalistik tv yang gemar makan dan travelling. social media addict, ex Kepsek Kelas Blogger, admin BRID.
Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
0 %